RENUNGAN
.co
christian
online
Renungan

13 Agustus 2015

Dari Renungan

Langsung ke: navigasi, cari
Renungan Harian Keluarga Aletea
Renungan Artikel Konseling Kesaksian Jaringan Pelayan Anak Facebook
Templat:Agustus2024
Cover-aletea-Agustus.jpg

Kamis, 13 Agustus 2015

Bacaan: Yeremia 9:1-11

Nats: Ayat 6

Damai Yang Semu

Betapa memprihatinkannya melihat kehidupan berbangsa kita saat ini. Banyak hujatan yang dilemparkan baik oleh perorangan maupun kelompok melalui berbagai media sosial, terhadap pemerintah, suku atau penganut agama tertentu. Bangsa Indonesia yang terkenal karena keramahan penduduknya telah lenyap, digantikan oleh sikap yang tak kenal sopan santun.

Rasa prihatin dan kesedihan yang mendalam juga dirasakan oleh nabi Yeremia. Israel sebagai umat Allah telah jauh melangkah dari satu kejahatan ke kejahatan yang lain. Dusta, penindasan dan fitnah merajalela di seantero negeri. Umat Allah yang seharusnya menjadi manifestasi kebenaran Allah ternyata tak lebih dari kumpulan penjahat. Mereka tak segan-segan menjadikan saudara sebagai korban. Ratapan Yeremia ini adalah ungkapan kesedihan hati Allah.

Keluarga yang dikasihi Tuhan, kita berada di tengah situasi bangsa yang carut marut dengan berbagai kejahatan. Kita harus menyuarakan kebenaran dan keadilan. Apakah kita harus ikut turun ke jalan, berorasi, menandatangani berbagai petisi membela mereka yang tertindas? Tentu saja, tidak. Tidaklah harus serepot itu. Hormati saja setiap orang yang ada disekitar kita betapapun berbedanya mereka dari kita. Hormati budaya, pun iman percaya mereka. Kita tak perlu berjuang agar mereka menjadi sama dengan kita. Sebab, bukan itu arti kebenaran dan keadilan. Mencintai dan menghormati kepelbagaian dan perbedaan itulah makna hakiki dari benar dan adil. (nis)

Pokok Doa hari ini:

  1. Pergumulan Pembaca
  2. Keluarga-keluarga Kristen
  3. Bangsa dan Negara
  4. Pelayanan RHK Aletea.