RENUNGAN
.co
christian
online
Renungan

18 Maret 2015

Dari Renungan

Langsung ke: navigasi, cari
Renungan Harian Keluarga Aletea
Renungan Artikel Konseling Kesaksian Jaringan Pelayan Anak Facebook
Templat:Maret2024

Rabu, 18 Maret 2015

Bacaan: Amsal 16: 1-9

Nats: Ayat 7

Pertolongan yang Total

Memiliki rumah pribadi tentu menjadi dambaan setiap orang. Namun bagi Pak Andrew, itu hanya impian, mengingat penghasilannya yang pas-pasan. Ia hanya mampu berharap kepada Tuhan, setia dalam berdoa, membaca firman Tuhan, beribadah dan aktif melayani Tuhan. Tuhan memiliki banyak cara untuk menolong umat-Nya. Ia menggerakan hati kerabatnya Pak Andrew. Pertengahan tahun 2014, Pak Andrew menerima telepon dari kerabatnya, menawarkan uang untuk membeli rumah. Pak Andrew sempat bingung, bagaimana mungkin kerabat yang selama ini memiliki hubungan tidak harmonis tiba–tiba bersedia memberikan bantuan. Itulah cara yang Tuhan pakai dalam menolong Pak Andrew membeli rumah.

Jika Tuhan telah berkenan kepada jalan seseorang maka tidak akan ada yang bisa menghalanginya. Tuhan bukan hanya membukakan jalan, lebih jauh Tuhan mendamaikan orang yang selama ini menjadi musuh. Artinya Tuhan tidak setengah–setengah dalam menolong umat yang dikasihi-Nya, Tuhan akan menolong secara total.

Keluarga yang dikasihi Tuhan, sejauh ini, apa yang menjadi pergumulan kita? Jangan pernah takut, datanglah kepada Tuhan, memohon petunjuk agar diberi jalan keluar dalam menyelesaikan setiap kesulitan atau masalah yang sedang kita hadapi. Jangan lupa, tetaplah setia dalam beribadah, memiliki kehidupan doa yang baik, rajin membaca firman Tuhan dan setia melayani Tuhan. Tugas kita adalah setia. Lain-lain keperluan hidup kita, Dia yang menyediakan dan mengaturnya. (wb)

Pokok Doa hari ini:

  1. Pergumulan Pembaca;
  2. Keluarga-keluarga Kristen;
  3. Bangsa dan Negara;
  4. Pelayanan RHK Aletea.