RENUNGAN
.co
christian
online
Renungan

5 April 2015

Dari Renungan

Langsung ke: navigasi, cari
Renungan Harian Keluarga Aletea
Renungan Artikel Konseling Kesaksian Jaringan Pelayan Anak Facebook
Templat:April2024
Cover Renungan Alethea April.png

Minggu, 5 April 2015

Bacaan: Titus 2:1-10

Nats: Ayat 7

Kejujuran & Kesungguhan

Kejujuran dan kesungguhan mutlak harus ada dalam setiap hati anak-anak Tuhan. Dan ini diserukan kepada Titus untuk mendidik, memulihkan jemaat dari pengaruh ajaran sesat.

Titus harus memberitakan ajaran yang sehat untuk menghadapi ajaran sesat yang membuat jemaat rentan terhadap kehidupan moral yang negatif. Bagaimana Injil dihayati oleh para pemimpin dan diajarkan kepada jemaat, hingga hidup mereka berkualitas. Dengan demikian jemaat menjadi sehat dan membawa kemuliaan nama Tuhan. Itu semua harus dilakukan dengan kejujuran dan kesungguhan hati. Perlu tekad kuat, mengingat Titus yang masih muda.

Keluarga yang dikasihi Tuhan, dibutuhkan hati yang jujur dan komitmen dalam membina sebuah hubungan. Alkitab pernah menggambarkan keintiman antara Tuhan dengan kita seperti suami dan isteri. Inilah yang harus menjadi tekat kita, mempertahankan keintiman kita dengan Tuhan. Oleh karena itu dibutuhkan kejujuran hati pada saat kita bicara kepada Tuhan agar kita dapat lebih peka lagi mengenal suara-Nya dan mengetahui kehendak-Nya. Dengan kesungguhan mari menggeluti ajaran Tuhan yang sehat, agar kerohanian kita pun terpancar sehat dalam keluarga. Orang tua menjadi teladan, anak-anak pun menjadi anak yang penurut dan manis. Karena Kristus sendiri telah menjadi teladan utama kita, melalui pengorbanannya bagi penebusan kita semua. (ros)

Pokok Doa hari ini:

  1. Pergumulan Pembaca;
  2. Keluarga-keluarga Kristen;
  3. Bangsa dan Negara;
  4. Pelayanan RHK Aletea