RENUNGAN
.co
christian
online
Renungan

23 Januari 2015

Dari Renungan

Langsung ke: navigasi, cari
Renungan Harian Keluarga Aletea
Renungan Artikel Konseling Kesaksian Jaringan Pelayan Anak Facebook
< Januari 2015 >
          '14 '15
M S S R K J S
  1 2 3
4 5 6 7 8 9 10
11 12 13 14 15 16 17
18 19 20 21 22 23 24
25 26 27 28 29 30 31
Kalender Setahun
Renungan Aletea Cover 800x500.jpg

Jumat, 23 Januari 2015

Bacaan: Lukas 10:25-37

Nats: Ayat 28

Aturan Tuhan Itu Sederhana

Tuhan sesungguhnya sudah menetapkan aturan yang sederhana, yang sesuai dengan ukuran dan kemampuan kita. Mengasihi Tuhan dan sesama kita dengan segenap hati, maka kita akan hidup. Fokus perintah ini adalah Tuhan.

Namun, manusia kadang membuat perintah Tuhan yang sederhana itu menjadi susah seperti yang dilakukan ahli Taurat yang mencobai Yesus. Ahli Taurat ini pilih-pilih dalam mengasihi. Melalui cerita orang Samaria, Tuhan ajar kita tidak membuat perintah Tuhan yang sederhana menjadi rumit. Kasih kita tidak boleh pilih-pilih. Kasih kita tidak hanya berlaku untuk orang yang dekat dan menguntungkan saja. Kasih kita bercermin pada kasih Agape, kasih Allah, kasih yang tidak pamrih. Dengan kasih yang masih memilih-milih sejatinya mereka masih memusatkan kasihnya pada diri sendiri; kepentingan dan kepuasan diri sendiri.

Keluarga yang dikasihi Tuhan, hari ini bagaimana kita memandang firman Tuhan? Apakah kita menganggapnya susah, berat dipraktikkan karena berbeda dengan kepentingan kita sendiri? Mari belajarlah melakukan firman Tuhan tanpa banyak syarat, tanpa kita amandemen untuk kepentingan kita. Mari mulai dengan mengasihi Tuhan dan semua orang yang kita temui hari ini dengan tulus dan tidak memandang muka. Dengan memberi kasih kita akan mendapatkan hidup di dalam Tuhan. Itulah gaya hidup di dunia yang baru, milik Tuhan. (rtgr)


Pokok Doa hari ini:

  1. Pergumulan Pembaca
  2. Keluarga-keluarga Kristen
  3. Bangsa dan Negara
  4. Pelayanan RHK Aletea.