RENUNGAN
.co
christian
online
Renungan

21 September 2015

Dari Renungan

Langsung ke: navigasi, cari
Renungan Harian Keluarga Aletea
Renungan Artikel Konseling Kesaksian Jaringan Pelayan Anak Facebook
Templat:September2024

Senin, 21 September 2015

Bacaan: Markus 1:40-45

Nats: Ayat 41

Rehabilitasi Pribadi Dan Sosial

Dewasa ini masyarakat kita gemar sekali membangun komunitas, dari yang positif hingga yang radikal; yang membuat batas-batas yang tak jarang terjatuh pada sikap anti kepada pihak lain yang berbeda.

Dalam batas-batas sosial dan hukum agama itulah Yesus masuk menembus batas. Sesuai hukum Musa seorang kusta adalah najis lantaran dipercaya sakit karena kutukan. Oleh karenanya mereka mengambil jarak tegas secara sosial dan agama. Orang kusta diisolasi di luar kota. Mereka benar-benar terasing secara sosial, seolah bukan sebagai pribadi. Padahal justru di saat-saat itulah mereka sangat butuh dukungan cinta keluarga. Nyatanya toh hukum tidak berpihak kepada mereka. Bersentuhan dengan mereka juga dianggap najis. Jadi ketika Yesus menjamah si kusta, Ia menajiskan diri dan melawan arus. Sikap Yesus ini telah merehabilitasi bukan hanya fisik tetapi juga harkat pribadi dan sosial mereka.

Keluarga yang dikasihi Tuhan, orang akan merasa nyaman bila serba ‘sama’ dengan orang lain, terlebih bila berada dalam komunitas. Orang cenderung tidak berani tampil beda seperti Yesus. Ia tahu sikap-Nya benar dan penuh kasih Ilahi. Mengulurkan tangan merangkul si sakit, yang lemah, yang terbuang, yang dikucilkan adalah tindakan kasih yang Ilahi; benar-benar menghidupkan kembali sesama dan memulihkan harkat pribadi dan sosialnya. Mari menjadi perpanjangan tangan Tuhan yang penuh cinta bagi yang terpinggirkan. (rs)

Pokok Doa hari ini:

  1. Pergumulan Pembaca;
  2. Keluarga-keluarga Kristen;
  3. Bangsa dan Negara;
  4. Pelayanan RHK Aletea.