RENUNGAN
.co
christian
online
Renungan

6 Oktober 2015

Dari Renungan

Langsung ke: navigasi, cari
Renungan Harian Keluarga Aletea
Renungan Artikel Konseling Kesaksian Jaringan Pelayan Anak Facebook
Templat:Oktober2024
thumbs

Selasa, 6 Oktober 2015

Bacaan: Yakobus 1 : 19-27

Nats: Ayat 25

Cermin Menyatakan Sebenarnya

Seseorang yang mengamat-amati wajahnya di depan cermin akan segera tahu bagaimana wajahnya, jika ada cacat akan nampak jelas. Yakobus menekankan tentang pentingnya pelaku firman Tuhan. Firman Tuhan menunjukkan kepada pembaca untuk segera mengetahui tentang bagaimana keadaan hidupnya. Jika seorang hanya mendengar firman saja dan tidak melakukannya, ia adalah seumpama seorang yang sedang mengamat-amati mukanya yang sebenarnya di depan cermin. Baru saja ia memandang dirinya, ia sudah pergi atau ia segera lupa bagaimana rupanya.

Oleh pimpinan Roh Kudus, Yakobus mengingatkan kita agar mampu menahan diri dari nafsu amarah, sebab amarah manusia tidak mengerjakan kebenaran di hadapan Allah. Hendaklah kita membuang segala sesuatu yang kotor dan kejahatan.

Keluarga yang dikasihi Tuhan, Yakobus mengingatkan pula tentang pentingnya pengekangan lidah jika kita menganggap diri beribadah. Sia-sialah ibadah kita apabila kita tidak tahan uji sehingga tidak berhasil dalam upaya untuk mengendalikan lidah kita. Demikianlah keluarga Kristen yang berkarakter militan mampu penuh dengan inisiatif, agresif, selalu giat dalam pelayanan dalam kebenaran, siap sedia dan bersemangat dalam melakukan perbuatan baik dalam hidup berdasarkan firman Tuhan sehingga buahnya membubung bagi kemuliaan nama Tuhan dan hidup bermutu yang menjadi berkat. Karakter hidup kekristenan seperti inilah yang akan membuat kita mampu hidup di tengah kepelbagaian masyarakat. (tm)

Pokok Doa hari ini:

  1. Pergumulan Pembaca;
  2. Keluarga-keluarga Kristen;
  3. Bangsa dan Negara;
  4. Pelayanan RHK Aletea.