Dari Renungan
Renungan Harian Keluarga Aletea | |||||
---|---|---|---|---|---|
Renungan | Artikel | Konseling | Kesaksian | Jaringan Pelayan Anak |
Selasa, 8 September 2015
Bacaan: 2 Timotius 3:1-9
Nats: Ayat 1
Masa yang Sukar pada Hari Terakhir
Kecemaran kelakuan yang kelihatannya seperti beribadah, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya diungkapkan dalam perikop ini. Memang menggetarkan hati karena setiap perbuatan tanpa cinta kasih kepada sesama mendukakan hati Tuhan. Tepat sekali jika masa itu disebut sebagai masa yang sukar karena manusia mencintai dirinya sendiri, lebih menuruti hawa nafsu daripada menuruti Allah. Fokus bukan kepada Tuhan, tetapi karena mereka menjadi hamba uang mudah diseret pada gaya hidup yang materialistis.
Mereka akan membual dan menyombongkan diri, menjadi pemfitnah, berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama, tidak tahu mengasihi, sulit untuk berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik, suka mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu. Kita harus waspada terhadap mereka, ditulis dalam ayat 5: “Jauhilah mereka itu!
Keluarga yang dikasihi Tuhan, janganlah kita merasa takut akan datangnya masa yang sukar pada hari-hari terakhir! Bukankah Tuhan Yesus sudah berjanji bahwa: “Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi. Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman.” (Matius 28:18-20). (tm)
Pokok Doa hari ini:
- Pergumulan Pembaca;
- Keluarga-keluarga Kristen;
- Bangsa dan Negara;
- Pelayanan RHK Aletea.