RENUNGAN
.co
christian
online
Renungan

9 Oktober 2015

Dari Renungan

Langsung ke: navigasi, cari
Renungan Harian Keluarga Aletea
Renungan Artikel Konseling Kesaksian Jaringan Pelayan Anak Facebook
Templat:Oktober2024
thumbs

Jumat, 9 Oktober 2015

Bacaan: Kisah Para Rasul 15 : 6-11

Nats: Ayat 8, 9

Keluar Dari Kotak

Para rasul yang berlatar belakang agama Yahudi tentu saja sangat berpandangan Yahudi dalam menyikapi sesuatu, pun tentang orang non-Yahudi. Hasilnya, di lapangan terjadi perbedaan dalam mengajarkan tentang Yesus yang satu itu. Sejarah gereja mencatat bahwa para rasul bersidang guna menyatukan pandangan iman.

Petrus sudah mengalami pencerahan, ia sudah keluar dari kotak pandangan Yahudi yang sempit; ia menentang segala bentuk pengotak-kotakan antara umat Yahudi dengan non-Yahudi. Seakan-akan Yesus hanyalah Tuhannya orang Yahudi saja, bahwa non-Yahudi kafir, tidak layak diselamatkan bahkan tidak mendapatkan hak keselamatan. Petrus mengalami sendiri bagaimana Tuhan juga menyatakan diri-Nya pada orang-orang di luar Yahudi. Salah satu contoh adalah Kornelius, ia pasukan Italia yang saleh, takut akan Allah, rajin berdoa dan Alkitab mencatat ia sering memberi banyak sedekah kepada umat.

Keluarga yang dikasihi Allah, keragaman yang Tuhan ciptakan adalah sebuah keindahan. Begitu indah kisah saudara-saudara non-Yahudi yang dinyatakan sebagai ‘orang asing’, yang dinilai tidak berhak memperoleh kemurahan Tuhan, namun pada kenyataannya mendapat lawatan Roh Kudus dan mereka serta keluarganya diselamatkan. Jadi, mari keluar dari ‘kotak’ yang membuat kita eksklusif, dan mari berbaur sebab Tuhan rindu menyatakan kuasa-Nya melalui kita! Di luar kotak ada banyak sekali kebaikan, kesalehan yang melengkapi hidup kita dan bisa menjadi alat kemuliaan Allah. (ros)

Pokok Doa hari ini:

  1. Pergumulan Pembaca;
  2. Keluarga-keluarga Kristen;
  3. Bangsa dan Negara;
  4. Pelayanan RHK Aletea.