Dari Renungan
Renungan Harian Keluarga Aletea | |||||
---|---|---|---|---|---|
Renungan | Artikel | Konseling | Kesaksian | Jaringan Pelayan Anak |
< | Januari 2015 | > | ||||
'14 | '15 | |||||
M | S | S | R | K | J | S |
1 | 2 | 3 | ||||
4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 |
11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 |
18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 |
25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 |
Kalender Setahun |
Sabtu, 17 Januari 2015
Bacaan: 1 Samuel 8:1–9
Nats: Ayat 3
Persiapkan Anak-anak Kita!
Anak dari tokoh pejabat tinggi, atau pengusaha jujur, tidak lantas hidup mencerminkan karakter atau perilaku orang tuanya. Banyak hal yang dalam perjalanan pengasuhan mempengaruhi mereka.
Hati Samuel sebagai ayah pasti sangat sedih saat semua tua-tua Israel datang padanya dan menghendaki seorang raja. Penyebabnya, ia sudah tua dan anak-anaknya tidak hidup seperti dirinya. Meski ia hakim yang hebat, Samuel ternyata gagal mendidik anaknya dengan baik, sehingga Yoel dan Abia tidak hidup seperti dirinya, mereka mengejar laba, menerima suap dan memutarbalikkan keadilan. Saat Samuel berdoa kepada Tuhan, Ia menyuruh Samuel mendengarkan bangsa Israel dan memperingatkan mereka dengan sungguh-sungguh.
Keluarga yang dikasihi Tuhan, demi masa depan dunia yang baru, tentu pekerjaan rumah yang sangat besar bagi keluarga untuk mempersiapkan, membekali dan bahkan sejak dini memberikan dasar pengertian iman dan menanamkan karakter kristiani kepada anak-anak kita. Ketika dasar karakter sebagai anak-anak Tuhan dalam diri mereka kuat, maka mereka pun siap menyongsong dan memasuki langit dan bumi yang baru, yang memang hanya diisi oleh umat yang berkarakter iman baru, lahir baru. Keluarga Tuhan, selamat menabur dan menaman serta memelihara karakter keluarga kita. Dan proses ini tidak akan pernah selesai, karena iman kita pun harus terus bertumbuh. (rtgr)
Pokok Doa hari ini:
- Pergumulan Pembaca
- Keluarga-keluarga Kristen
- Bangsa dan Negara
- Pelayanan RHK Aletea.